Puisi Ari Dj "Surat Kepada Kayu Lapuk"



 Puisi : Ari Dj

Surat Kepada Kayu Lapuk

 

Adalah hari terindah bagi sebatang kayu lapuk berdaunkan jamur yang mekar sepanjang musim penghujan.

Semesta selalu punya cara buat kita bahagia selama kita berharap.

Kepada saudaraku, Kayu Lapuk

Kudengar kau tak sendiri lagi

Betapa bahagia aku mendengarnya

Dia pastilah pribadi yang baik

Cintailah dia dengan cara yang sama

Yang dulu kau beri padaku

Selamat dariku sekali lagi

Maaf, aku tak sempat hadir di hari bahagiamu



Angin yang meniupku tak mengizinkan aku pergi

Semoga kau selalu berbahagia, itu pesanku

Salam dariku

Daun Yang  Gugur Musim Kemarau Kemarin


Komentar

Postingan Populer